Dipimpin langsung oleh Danyonko 462 Paskhas Letkol Pas Solihin,
ratusan prajurit Yonko 462 Paskhas “Pulanggeni” melaksanakan Latihan
Terjun Penyegaran (Jungar) Statik dan Free Fall di Lapangan PT. Torganda
Desa Baru, Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar, Kamis (4/2).
Menurut Asops Korpaskhas Letkol Pas Roy Bait latihan ini merupakan
program yang rutin dilaksanakan oleh para prajurit Paskhasau di seluruh
Indonesia yang dimulai sejak awal bulan dan akan selesai pada akhir
Februari.
“Dengan latihan ini kita ingin melihat bagaimana kondisi kesiapan
para prajurit kita, sehingga apabila nanti dibutuhkan untuk melaksanakan
penerjunan mereka akan selalu siap sedia, karena tak hanya di pagi
hari, para prajurit ini juga melaksanakan penerjunan di malam hari”,
lanjutnya.
Sementara itu Danyonko 462 Paskhas Letkol Pas Solihin, seluruh
kegiatan latihan yang dilaksanakan dapat berjalan dengan baik, aman dan
lancar karena setiap prajurit Yonko 462 Paskhas merupakan prajurit yang
terlatih.
Ditanya mengenai apakah ada kendala dalam pelaksanaan latihan,
Danyonko menyampaikan bahwa secara personel dan materiil tidak ada
kendala yang berarti, namun satu hal yang perlu menjadi pemikiran
bersama adalah belum adanya area latihan khusus bagi para prajurit untuk
melaksanakan latihan.
“Saat ini, latihan Jungar dilaksanakan di area sipil, yang dimiliki
oleh PT. Torganda, idealnya para prajurit ini dapat memiliki area khusus
untuk berlatih, contohnya seperti wilayah Siabu, sehingga kemampuan
prajurit dapat terus dijaga dan ditingkatkan”, tambahnya.
“Latihan bagi militer sangat penting karena dengan berlatih akan
dapat menjaga bahkan hingga meningkatkan kemampuan prajurit sebagai
garda terdepan untuk menjaga kedaulatan Negara Kedaulatan Republik
Indonesia”, pungkas Danyonko.
Sumber : tni-au.mil.id
No comments:
Post a Comment